Penyakit tiroid adalah gangguan kesehatan yang yang menyebabkan gangguan pada produksi hormon tiroid. Kelenjar tiroid adalah organ kecil di leher depan yang berbentuk kupu-kupu yang memproduksi memproduksi hormon penting untuk mengatur metabolisme tubuh.
Jenis-jenis penyakit tiroid
Hipertiroid dan hipotiroid adalah dua jenis penyakit tiroid yang paling umum terjadi. Namun, ada beberapa jenis gangguan yang bisa terjadi tiroid:
-
Hipotiroid
Kelenjar tiroid kurang aktif dan menghasilkan hormon tiroid yang kurang dari biasanya. Ini dapat menyebabkan penurunan energi, peningkatan berat badan, kelelahan, dan kulit kering.
-
Hipertiroid
Kelenjar tiroid terlalu aktif dan menghasilkan hormon tiroid yang berlebihan. Gejala yang mungkin terjadi termasuk penurunan berat badan, peningkatan denyut jantung, kecemasan, dan gemetar (tremor).
-
Tiroiditis
Peradangan pada kelenjar tiroid yang dapat menyebabkan hipotiroidisme atau hipertiroidisme sementara.
-
Gondok
Pembengkakan kelenjar tiroid yang bisa disebabkan oleh kekurangan yodium atau masalah metabolik lainnya.
-
Tumor tiroid
Munculnya tumor di kelenjar tiroid sehingga menyebabkan pembengkakan dan meningkatkan produksi hormon tiroid.
-
Kanker tiroid
Tumbuhnya sel-sel abnormal di kelenjar tiroid sehingga mengganggu fungsinya. Kanker bersifat ganas dan dapat menyebar ke bagian tubuh lain.
Gejala penyakit tiroid
Penyakit tiroid dapat menyebabkan munculnya benjolan di leher. Namun, gejala spesifik yang muncul biasanya tergantung pada jenis penyakitnya, yaitu:
- Hipotiroidisme: Kelelahan, penurunan berat badan, rambut rontok, depresi, dan kulit kering.
- Hipertiroidisme: Kecemasan, gemetar (tremor), penurunan berat badan, denyut jantung cepat, dan kesulitan tidur.
- Tiroiditis: Nyeri leher, pembengkakan kelenjar tiroid, demam, dan kelelahan.
- Gondok: Pembengkakan leher, sulit menelan, dan suara serak.
- Kanker: pembengkakan leher, sulit menelan, disertai rasa nyeri.
Faktor risiko
Beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko penyakit tiroid antara lain:
- Riwayat keluarga dengan penyakit tiroid
- Paparan radiasi di leher
- Kekurangan yodium dalam makanan
- Berjenis kelamin wanita
- Pertambahan usia
Cara mencegah penyakit tiroid
Meskipun tidak semua penyakit tiroid dapat dicegah, beberapa langkah pencegahan yang dapat dilakukan antara lain:
- Konsumsi makanan kaya yodium, seperti ikan laut, telur, dan produk susu
- Hindari paparan radiasi berlebih di daerah leher
- Rutin memeriksa kesehatan tiroid dengan tes darah untuk mengukur hormon tiroid
- Jaga pola makan sehat dan seimbang
- Hindari stres dan lakukan cara-cara untuk mengendalikan stres
Baca juga: Rekomendasi Dokter Bedah Spesialis Tiroid Jakarta Barat – Mandaya Royal Hospital Puri
Pengobatan penyakit tiroid
Pengelolaan penyakit tiroid bergantung pada jenis dan tingkat keparahannya. Ini dapat mencakup penggunaan obat-obatan untuk mengatur produksi hormon tiroid, terapi radiasi, atau dalam kasus yang parah, pembedahan untuk mengangkat sebagian atau seluruh kelenjar tiroid.
Penyakit tiroid adalah masalah kesehatan yang umum dan dapat memengaruhi berbagai aspek kehidupan sehari-hari. Dengan memahami gejalanya, mengenali faktor risiko, melakukan langkah pencegahan, dan mengelola penyakit dengan baik Anda dapat mengurangi dampak negatifnya dan menjaga kesehatan tiroid secara optimal. Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter jika mengalami gejala penyakit tiroid atau memiliki riwayat keluarga dengan masalah tiroid.
Kapan harus ke dokter?
Segera berkonsultasi ke dokter bila Anda mengalami gejala-gejala yang disebutkan di atas, terlebih jika terjadi pembengkakan di bagian leher.
Jangan ragu untuk berkonsultasi di Mandaya Hospital. Pusat Tiroid Indonesia kami dapat memberikan pelayanan terbaik untuk menangani berbagai keluhan tiroid lainnya. Didukung oleh dokter spesialis berpengalaman serta peralatan medis yang lengkap, kami dapat memberikan penanganan mulai dari pengobatan hingga prosedur ablasi untuk mengatasi tiroid.
Lihat juga: Hipertiroid Bisa Sembuh di Mandaya Royal Hospital Puri Tanpa Ketergantungan Obat
Book Appointment, atau aplikasi Care Dokter yang bisa di-download di Google Play dan App Store. Selain janji temu, Anda juga bisa memantau nomor antrian dan mendapatkan informasi lengkap lainnya di sana.