fbpx

Retrograde Intrarenal Surgery (RIRS) untuk Mengatasi Batu Ginjal

Ada beberapa metode untuk menangani batu ginjal yang bisa dilakukan, salah satunya adalah retrograde intrarenal surgery atau RIRS. Prosedur ini biasanya menjadi pilihan selain metode percutaneous nephrolithotomy (PCNL).

Dokter Hendy Mirza, Sp.U (K), dokter spesialis urologi dari Mandaya Royal Hospital Puri menyebutkan, metode RIRS ideal dilakukan untuk mengangkat batu ginjal berukuran kecil, 1-2 cm. Jika ukuran lebih besar, maka biasanya metode PCNL yang akan dipilih.  

Penjelasan lebih lanjut tentang RIRS sebagai pengobatan batu ginjal

Retrograde intrarenal surgery atau RIRS adalah metode pengobatan untuk menghilangkan batu ginjal tanpa membuat sayatan pada ginjal. Prosedur ini dilakukan dengan laser dan alat yang disebut endoskopi fiberoptik yang dimasukkan melalui uretra ke dalam ginjal. 

Untuk melakukan prosedur ini, endoskopi fiberoptik yang bentuknya seperti selang, akan dimasukkan lewat uretra ke dalam ureter agar mencapai bagian ginjal yang menampung urin. Setelah terpasang, dokter dapat melihat batu ginjal dan menghancurkannya dengan alat ultrasonografi, diuapkan dengan laser, atau diambil dengan penjepit kecil. 

Dibandingkan dengan operasi terbuka, metode RIRS untuk menghancurkan batu ginjal memiliki sejumlah kelebihan, di antaranya adalah tidak memakan waktu lama, menghilangkan rasa sakit berkepanjangan pasca operasi, dan mempercepat masa pemulihan. 

Lihat Juga: Mengatasi Batu Ginjal dengan Metode RIRS dan PCNL oleh dr. Hendy Mirza, Sp.U (K)

Prosedur RIRS untuk mengatasi batu ginjal 

Berikut adalah penjelasan lengkap mengenai langkah-langkah RIRS, mulai dari sebelum, selama, dan sesudah operasi.

1. Sebelum prosedur

RIRS adalah operasi yang cukup sederhana dan tidak terlalu invasif. Kemungkinan komplikasi atau timbulnya masalah dari prosedur ini juga tergolong kecil. Sebelum menjalani prosedur RIRS urology, berikut beberapa tes yang perlu dijalani oleh pasien:

  • Tes darah
  • Rontgen KUB (ginjal, ureter, dan kandung kemih)
  • Kebugaran pra-operasi dari ahli anestesi.

2. Selama prosedur

Sebelum memulai prosedur, dokter akan memberikan bius.. Setelah itu, ahli urologi akan mulai memasukkan alat untuk mendeteksi batu ginjal dan menghancurkannya dengan laser sehingga teksturnya menjadi seperti pasir berwarna keemasan. 

Dalam kebanyakan kasus, pasien yang menjalani RIRS urology bisa pulang dari rumah sakit keesokan hari setelah operasi. 

3. Setelah prosedur

Setelah menjalani prosedur RIRS, , dokter ahli urologi akan memasukkan kateter urine ke dalam uretra untuk menghilangkan rasa sakit dan kesulitan buang air kecil. Kateter akan dibiarkan di tempatnya selama 8-24 jam. 

Setelah itu, pasien akan dipindahkan ke ruang pemulihan untuk dipantau selama 6-8 jam setelah operasi. Lebih lanjut, pasien akan dibawa ke kamar rawat inap untuk beristirahat setidaknya selama 24 jam. 

Setiap harinya, pasien harus minum banyak cairan (minimal 3 liter) untuk menghindari infeksi dan menjaga keluarnya urine. Apabila pasien dalam keadaan sehat dan dapat melanjutkan aktivitas keesokan harinya, maka dokter akan mengizinkan pasien untuk pulang ke rumah. 

Penanganan batu ginjal di Mandaya Royal Hospital Puri

Bagi Anda yang memiliki batu ginjal berukuran besar yang tidak kunjung membaik dengan jenis terapi lainnya, Anda bisa datang ke Mandaya Royal Hospital Puri untuk menjalani prosedur PNCL. Mandaya memiliki dokter-dokter yang berpengalaman melakukan tindakan pengangkatan batu ginjal tanpa operasi besar. 

Di Mandaya Royal Hospital Puri, Anda bisa menjalani prosedur RIRS dengan aman dan nyaman. Berikut testimoni dari pasien yang sudah menjalankannya, simak videonya berikut ini:

Jadwal dokter spesialis urologi yang bisa mengatasi batu ginjal

Jika Anda memiliki gejala batu ginjal seperti nyeri ketika buang air kecil, segera periksakan diri ke dokter. Anda bisa melakukan konsultasi dengan dokter spesialis urologi di RS Mandaya Royal. Buat janji lewat Chat melalui WhatsappBook Appointment, atau download aplikasi Care Dokter di Google Play dan App Store.

Need Help? Chat with us!
Start a Conversation
Hi! Click one of our members below to chat on WhatsApp
We usually reply in a few minutes