Menjaga kadar gula normal adalah cara menjaga kesehatan bukan hanya untuk Anda yang diabetes melitus, tapi juga untuk Anda yang sehat. Menjaga kadar gula darah normal pada penderita diabetes membantu pasien diabetes terhindar dari komplikasi, seperti stroke, gagal ginjal, hingga kehilangan penglihatan.
Lantas, berapa kadar gula normal yang ideal? Berikut penjelasannya.
Kadar gula darah normal berdasarkan usia
Usia kurang dari 6 tahun
- Gula darah normal: 100-200 mg/dL
- Gula darah puasa: ± 100 mg/dL
- Gula darah setelah makan: ± 100 mg/dL
Usia 6-12 tahun
- Gula darah normal: 70-150 mg/dL
- Gula darah puasa: ± 70 mg/dL
- Gula darah setelah makan: ± 150 mg/dL
Usia di atas 12 tahun
- Gula darah normal: < 100 mg/dL
- Gula darah puasa: 70-130 mg/dL
- Gula darah setelah makan: < 180 mg/dL
Baca juga: Perbedaan Diabetes Tipe 1 dan 2 yang Wajib Anda Tahu
Apa saja faktor yang dapat memengaruhi kadar gula darah?
Kadar gula darah dapat berubah-ubah berdasarkan beberapa faktor seperti:
- Makanan dan minuman: konsumsi makanan tinggi gula, karbohidrat sederhana, dan minuman bersoda dapat meningkatkan kadar gula darah secara drastis.
- Aktivitas fisik: berolahraga secara teratur dapat membantu mengatur kadar gula darah dengan meningkatkan sensitivitas insulin.
- Berat badan: obesitas dan kelebihan berat badan dapat menyebabkan resistensi insulin dan meningkatkan risiko diabetes.
- Genetik: riwayat keluarga dengan diabetes dapat meningkatkan risiko seseorang terkena masalah gula darah.
- Kondisi kesehatan: beberapa kondisi medis seperti penyakit tiroid, penyakit hati, dan penggunaan obat-obatan tertentu dapat memengaruhi gula darah.
View this post on Instagram
Mengapa menjaga kadar gula darah normal itu penting?
Menjaga keseimbangan gula darah memiliki dampak positif yang signifikan pada kesehatan, termasuk:
- Mencegah diabetes: menjaga gula darah normal dapat mengurangi risiko diabetes tipe 2.
- Mengurangi risiko komplikasi: kadar gula darah yang terkontrol baik dapat mengurangi risiko komplikasi diabetes, seperti kerusakan saraf, masalah mata, dan penyakit jantung.
- Membuat tubuh sehat secara keseluruhan: keseimbangan gula darah membantu menjaga energi dan kesejahteraan secara keseluruhan.
Baca juga: Penyebab Luka Diabetes Sulit Sembuh dan Perawatan yang Tepat
Cara menjaga kadar gula darah normal
Beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menjaga gula darah tetap stabil antara lain:
- Menjaga pola makan sehat: mengonsumsi makanan sehat dengan kandungan serat tinggi, karbohidrat kompleks, dan rendah gula.
- Berolahraga secara teratur: lakukan aktivitas fisik yang teratur minimal 30 menit sehari ata 150 menit dalam seminggu, sesuai dengan kemampuan untuk meningkatkan sensitivitas insulin.
- Pantau kadar gula darah: jika Anda memiliki risiko tinggi terkena diabetes, lakukan cek kadar gula darah secara teratur.
- Hindari kebiasaan buruk: hindari merokok, konsumsi alkohol berlebihan, dan stres yang berlebihan.
- Konsultasi dengan dokter: konsultasikan dengan dokter spesialis penyakit dalam secara rutin untuk memantau kesehatan gula darah dan mendapatkan saran yang sesuai.
Kapan harus ke dokter?
Jika Anda ingin hidup lebih sehat tanpa diabetes atau mencurigai gejala diabetes, sebaiknya rutin berkonsultasi dengan dokter agar segera diperiksa. Terlebih jika Anda memiliki berbagai faktor risiko penyebab diabetes. Jangan ragu juga untuk berkonsultasi di Mandaya Hospital.
Di Mandaya Hospital, diabetes Anda akan ditangani oleh dokter yang berpengalaman. Pusat Diabetes & Tiroid kami siap memberikan pelayanan terbaik dari para dokter dan ahli berpengalaman untuk pasien diabetes.
Selain itu Mandaya Hospital memiliki diabetes club untuk membantu pasien menjaga kesehatannya.
Lihat juga: Testimoni Pasien Diabetes Mampu Berhenti dari Ketergantungan Obat
Book Appointment, atau aplikasi Care Dokter yang bisa di-download di Google Play dan App Store. Selain janji temu, Anda juga bisa memantau nomor antrian dan mendapatkan informasi lengkap lainnya di sana.