fbpx

Aneurisma Otak, Tanda & Gejala Khas Menurut dr. Joy, Subspesialis Aneurisma

Aneurisma otak adalah kondisi terbentuknya benjolan di pembuluh darah otak yang berbentuk seperti balon, akibat melemahnya dinding pembuluh darah. Jika tidak segera ditangani, benjolan tersebut dapat pecah dan menyebabkan perdarahan di otak, sehingga memicu stroke atau bahkan kematian.

Lebih jauh tentang aneurisma otak

Meski lebih umum terjadi pada orang usia tua, aneurisma juga dapat terjadi di usia muda. Risiko seseorang terkena aneurisma akan meningkat pada perempuan, usia 40 tahun ke atas, punya kebiasaan merokok, dan memiliki tekanan darah tinggi.

Dr. dr. Mardjono Tjahjadi, Sp.BS, Subsp.N-Vas(K), PhD, FICS atau yang biasa disapa dengan dr. Joy dari Mandaya Royal Hospital Puri menjelaskan bahwa menurut statistik, 1 dari 50 orang memiliki aneurisma. Hanya saja, seringkali kondisi ini tidak memicu gejala apa pun hingga pada akhirnya kondisinya memburuk tanpa penanganan atau ketika pembuluh darah sudah pecah.

Padahal, jika aneurisma sudah pecah, maka kesempatan hidup hanya ada 50%. Gejala yang dapat timbul saat benjolan sudah pecah antara lain mual dan muntah, leher kaku, penglihatan kabur, kelopak mata turun, dan beberapa orang mengalami pingsan.

“Hampir 90% pengidap aneurisma tidak merasakan gejala apa pun. Sehingga, memang screening atau pemeriksaan dini perlu dilakukan, misalnya dengan cek MRI (Magnetic Resonance Imaging) atau MRA (Magnetic Resonance Angiography) itu bisa. Supaya jika ternyata ada benjolan, bisa segera ditangani sebelum pecah,” jelas dokter spesialis bedah saraf yang mendalami aneurisma di Finlandia ini.

Konsultasi dokter

Apabila setelah dilakukan pemeriksaan MRI dan MRA tampak ada kelainan bentuk yang dicurigai sebagai benjolan aneurisma, maka pemeriksaan dapat dilanjutkan dengan DSA (Digital Subtraction Angiography).

Penanganan aneurisma dengan DSA dan Clipping

DSA adalah prosedur pemeriksaan pembuluh darah dengan menggunakan cairan kontras dan x-ray yang hasil pemeriksaannya dapat dilihat langsung di komputer dengan sangat jelas tanpa terhalang jaringan tulang.

Prosedur DSA selama ini dikenal sebagai prosedur cuci otak. Namun, menurut dr. Joy, istilah ini sebetulnya kurang tepat. Pada dasarnya, DSA memang tidak hanya bisa dilakukan untuk diagnosis, tapi juga untuk pengobatan.

Pada terapi DSA, dokter akan memasukkan koil atau kawat kecil ke pembuluh darah di otak dan diarahkan ke dalam benjolan untuk menyumbat aliran darah ke area tersebut, sehingga darah tetap mengalir sesuai jalur normalnya. Ketika benjolan di pembuluh darah tersebut dipenuhi dengan kawat dan tidak mendapat aliran darah baru, maka benjolan tidak lagi bisa berkembang hingga pecah.

Selain dengan DSA, penyumbatan benjolan aneurisma juga dapat dilakukan dari luar. Dokter akan membuka sedikit jaringan di area pelipis lalu dengan alat tertentu, benjolan akan dijepit, sehingga tidak ada lagi aliran darah yang masuk ke area tersebut. Pemilihan perawatan dengan DSA maupun penyumbatan dari luar akan disesuaikan dengan kondisi pasien, termasuk usia serta lokasi, ukuran, dan bentuk benjolan.

“Aneurisma bisa disembuhkan. Selama ditangani sebelum pecah, maka pasiennya nanti bisa beraktivitas kembali. Sayangnya, kebanyakan orang datang ke dokter setelah aneurisma bocor atau pecah. Di Indonesia sendiri 99% pasien datang ke dokter dalam kondisi aneurisma sudah pecah,” terang dr. Joy.

Melihat kondisi ini, maka screening untuk aneurisma disarankan untuk dilakukan secara teratur. Selain itu, perubahan gaya hidup dengan berhenti merokok, mengurangi konsumsi alkohol, mengonsumsi makanan sehat, dan olahraga teratur juga dapat dilakukan untuk mengurangi risiko terkena aneurisma.

Konsultasi dokter

Pemeriksaan aneurisma di Mandaya Royal Hospital Puri

Mandaya memiliki paket pemeriksaan MRI dan MRA untuk mendeteksi ada tidaknya benjolan di pembuluh darah di otak. Karena aneurisma bisa berbahaya jika tidak segera ditangani dan umumnya tidak memicu gejala sebelum pecah, maka deteksi dini penting dilakukan.

Harga Paket MRI Otak 2024 - Mandaya Royal Hospital Puri

Paket pemeriksaan ini juga sudah termasuk konsultasi dengan dokter spesialis bedah saraf, Dr. dr. Mardjono Tjahjadi, Sp.BS, Subsp.N-Vas(K), PhD, FICS.

Konsultasi dokter

Untuk berkonsultasi dengan dr. Joy, Anda dapat membuat janji lewat Chat Whatsapp, halaman Book Appointment, atau aplikasi Care Dokter yang bisa di-download di Google Play dan App Store.

Liputan Lain Tentang Aneurisma Otak

Need Help? Chat with us!
Start a Conversation
Hi! Click one of our members below to chat on WhatsApp
We usually reply in a few minutes