fbpx

Mengenal Tes Fungsi Hati, Tujuan dan Prosedurnya

Tes fungsi liver

Tes fungsi hati adalah tes yang digunakan untuk memeriksa apakah hati masih berfungsi dengan normal atau mengalami gangguan. 

Tes fungsi hati, atau sering disebut tes SGOT (SGPT), adalah pemeriksaan darah yang mengukur kadar enzim dan protein tertentu dalam darah. Enzim dan protein ini diproduksi oleh hati, dan kadarnya dapat meningkat atau menurun ketika terjadi kerusakan atau penyakit hati. 

Jenis tes fungsi hati

Tes fungsi hati biasanya dilakukan untuk mendeteksi enzim seperti

  • Alanine Aminotransferase (ALT)

ALT adalah enzim yang ditemukan terutama di hati. Kadar ALT yang tinggi dapat mengindikasikan kerusakan hati.

  • Aspartate Aminotransferase (AST)

AST adalah enzim yang ditemukan di hati dan beberapa organ lain. Kadar AST yang tinggi juga dapat menunjukkan kerusakan hati, meskipun tidak spesifik seperti ALT.

  • Alkaline Phosphatase (ALP)

ALP adalah enzim yang ditemukan di hati, tulang, dan beberapa jaringan lain. Kadar ALP yang tinggi dapat mengindikasikan masalah hati atau penyakit tulang.

  • Gamma-Glutamyl Transferase (GGT)

GGT adalah enzim yang membantu mengidentifikasi penyakit hati dan saluran empedu. Kadar GGT yang tinggi sering terkait dengan konsumsi alkohol atau obat-obatan tertentu.

  • Bilirubin

Bilirubin adalah hasil pemecahan sel darah merah yang diolah oleh hati. Kadar bilirubin yang tinggi dapat menyebabkan penyakit kuning dan menunjukkan masalah hati atau saluran empedu.

  • Albumin dan Total Protein

Albumin adalah protein utama yang diproduksi oleh hati. Kadar albumin dan total protein yang rendah dapat menunjukkan fungsi hati yang buruk atau penyakit hati kronis.

Lihat Juga: Paket Promo Vaksin Hepatitis A 2x suntik dan Hepatitis B 3x suntik

hepatitis a

Kapan tes fungsi hati dilakukan?

Tes fungsi hati dapat dilakukan pada beberapa kondisi, di antaranya:

  • Saat ada gejala penyakit hati: jika Anda mengalami gejala penyakit hati, seperti kelelahan, mual, muntah, sakit perut, urine berwarna coklat tua, atau kulit dan mata berwarna kuning (jaundice), dokter mungkin akan merekomendasikan tes fungsi hati.
  • Jika ada riwayat penyakit hati: jika Anda memiliki riwayat penyakit hati, dokter mungkin akan merekomendasikan tes fungsi hati secara rutin untuk memantau kesehatan hati Anda.
  • Berisiko terkena penyakit hati: jika Anda berisiko tinggi terkena penyakit hati, dokter mungkin akan merekomendasikan tes fungsi hati secara rutin.
  • Mengonsumsi obat-obatan tertentu: beberapa obat-obatan dapat berdampak pada hati, sehingga dokter mungkin akan merekomendasikan tes fungsi hati secara berkala selama Anda mengonsumsi obat-obatan tersebut.

Prosedur tes fungsi hati

Tes fungsi hati adalah prosedur yang sederhana dan aman. Tes ini dilakukan dengan mengambil sampel darah dari pembuluh darah di lengan Anda. Sampel darah ini kemudian diuji di laboratorium untuk mengukur kadar enzim dan protein tertentu.

Hasil tes fungsi hati akan diinterpretasikan oleh dokter. Kadar enzim dan protein yang abnormal dapat menunjukkan adanya kerusakan atau penyakit hati. Dokter akan mendiskusikan hasil tes dengan Anda dan menjelaskan apa artinya bagi kesehatan Anda.

Lihat juga: Tangani Masalah Abses Hati/Liver dengan Dokter Radiologi Intervensi Mandaya Royal Hospital Puri

Penanganan penyakit hati di Mandaya Royal Hospital Puri

Jika Anda mengalami gejala yang mencurigakan, segera konsultasikan dengan dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut. Pengobatan penyakit liver tergantung pada stadium penyakit, kondisi kesehatan pasien, dan pilihan pengobatan yang tersedia.

Jangan ragu juga untuk berkonsultasi masalah hati Anda di Mandaya Hospital. Klinik Digestive & Liver kami dapat memberikan pelayanan terbaik untuk mengelola kondisi hati. 

Didukung oleh dokter spesialis berpengalaman serta peralatan medis yang lengkap, kami dapat memberikan penanganan mulai dari pengobatan hingga prosedur operasi.

Tim Dokter Spesialis Liver

Book Appointment, atau aplikasi Care Dokter yang bisa di-download di Google Play dan App Store. Selain janji temu, Anda juga bisa memantau nomor antrian dan mendapatkan informasi lengkap lainnya di sana.

Need Help? Chat with us!
Start a Conversation
Hi! Click one of our members below to chat on WhatsApp
We usually reply in a few minutes