Cardiac MRI adalah pemeriksaan non invasif yang digunakan untuk mendapatkan gambaran jantung dan pembuluh darah secara rinci. Gambaran ini didapatkan lewat medan magnet dan gelombang radiofrekuensi.
Cardiac MRI di Mandaya Royal Hospital Puri
Mandaya Royal Hospital Puri memiliki MRI dengan teknologi Compressed Sense yang dapat menghasilkan gambar hingga 50% lebih cepat dan kualitas gambar hingga 60% lebih baik.
Cardiac MRI dapat dilakukan dengan atau tanpa kontras dan juga dengan atau tanpa uji beban jantung (stress test), sesuai dengan kondisi pasien. Cardiac MRI digunakan untuk menegakkan diagnosis penyakit, mencari penyebab, klasifikasi derajat keparahan dan sebagai panduan strategi tindakan yang akan dilakukan selanjutnya.
Cardiac MRI dianjurkan untuk:
- Penyakit jantung koroner
- Gagal jantung & kardiomiopati
- Miokarditis (peradangan otot jantung)
- Perikarditis (peradangan selaput jantung)
- Aritmia (gangguan irama)
- Tumor jantung
- Penyakit jantung bawaan
- Penyakit jantung katup
- Penyakit pembuluh aorta
Tim Dokter Jantung di Mandaya
Tim dokter jantung rumah sakit Mandaya Royal Hospital Puri terdiri dari 15 dokter spesialis jantung dan pembuluh darah dengan berbagai subspesialisasi yang spesifik. Untuk MRI Cardiac, dokter spesialis jantung konsultan pencitraan jantung dapat membaca dan menginstruksikan hasil pemeriksaan.
Untuk konsultasi dengan tim dokter jantung Mandaya, silahkan buat janji dengan petugas kami melalui Chat Whatsapp, halaman Booking di website Mandaya, atau aplikasi Care Dokter yang bisa di-download di Google Play dan App Store. Selain janji temu, Anda juga bisa memantau nomor antrian dan mendapatkan informasi lengkap lainnya di sana.